Dalam menjalani kehidupan, pasti ada kala kita sedang berada di atas, terkadang juga kita ada di bawah. Kadang pula kita melakukan hal baik, dan terkadang hal yang tidak baik. Namun, pernahkah kalian menyadari setiap perbuatan yang kita lakukan, secara tidak langsung pasti dinilai oleh orang lain dan hasilnya diantara 2 pilihan, apakah itu? Ijinkan saya menjelaskan 2 pilihan itu melalui sebuah cerita.
"Pasir dan Batu"
A adalah seseorang yang memiliki kepribadian yang kalem, tenang, introvert, pendiam, dan juga baik hati. B adalah seseorang yang tempramental, keras kepala, tipe orang yang bertindak dahulu baru kemudian berpikir. Suatu ketika, A sedang berjalan di sebuah koridor, dan di saat yang sama B berjalan dari arah berlawanan. Karena A kebetulan tidak berjalan sambil mendongak ke bawah, maka ia pun menabrak B. B yang tidak senang dengan A langsung saja mendorongnya hingga tersungkur ke tanah, kemudian langsung pergi begitu saja meninggalkan A.
Setelah kejadian tersebut, A menuju ke pantai dimana ia sering menenangkan diri dan juga menghabiskan waktu disana. Disana, kemudian ia menuliskan kejadian yang baru saja terjadi antara dia dan B di atas pasir. "Dorongan yang menyungkurkan saya ke tanah", demikian yang ditulis olehnya di atas pasir. Setelah menulis kata-kata tersebut, A pergi meninggalkan pantai. Tak lama sesudah A meninggalkan pantai, ombak laut langsung menyapu bersih kata-kata yang tertulis di atas pasir tersebut.
Seminggu kemudian, A sedang berjalan di sebuah ladang, dan alangkah kagetnya dia karena tiba-tiba saja dia terjeblos ke dalam sebuah perangkap yang telah dibuat sebelumnya oleh orang sekitar sana, yang sebenarnya bertujuan untuk menangkap hewan buruan. Terjatuhlah A ke dalam sebuah lubang yang cukup dalam dan dia pun berteriak meminta tolong, namun tidak ada orang di sekitar situ. Namun secara mengejutkan, tiba-tiba ada tangan yang menjulur ke dalam lubang tersebut dan akhirnya A dapat keluar dari perangkap itu. Setelah berhasil keluar dari lubang, A menengadahkan kepalanya ke atas dan mendapati ternyata yang menolongnya adalah B. Tanpa berbicara sepatah kata pun, B langsung meninggalkan A setelah membantunya.
Kembali A menuju pantai, kemudian menuliskan hal yang baru saja terjadi. Kali ini ia menulisnya di atas sebuah batu karang yang ada di sekitar situ. "Pertolongan yang tidak disangka dari orang yang tidak terduga", itulah kata-kata yang ditulis kali ini. Setelah itu A meninggalkan pantai, dan ombak air laut yang menyapu batu karang tersebut menyapu batu karang yang tertulis tulisan A, namun tidak menyapu kata-kata yang ada di atasnya, tetap tertulis dan tidak akan hilang.
Dari cerita di atas yang ingin saya sampaikan adalah, ketika melakukan tanggung jawab kita di kantor, atau pun melakukan kegiatan sehari-hari kita di lingkungan rumah, sekolah, kampus atau dimana pun itu, pasti setiap tindakan yang kita lakukan akan dinilai oleh setiap orang. Seperti apakah kita menilai perbuatan orang lain terhadap kita? Apakah kita akan menulis di atas pasir yang cepat hilang dan tidak diingat, atau menulis di batu karang, yang akan selalu diingat dan terpatri dalam jangka waktu yang sangat panjang? Pilihan selalu ada di tangan kita.
-Michael-
Komentar
Posting Komentar